Belajar bermain rubik , dan mengetahui dunia rubik ... DISINILAH TEMPATNYA!

Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.

Minggu, 01 Agustus 2010

Muhammad Iril Khairul Anam *From Zero To Hero*

Posted by Annisabelia | Minggu, 01 Agustus 2010 | Category: |


Iril memulai petualangannya di dunia speedcubing sejak bulan April, setelah dia menonton tayangan acara The Master di sebuah stasiun televisi swasta. Ia tertarik setelah melihat penampilan Abel Brata di acara tersebut.
“Dulu waktu kecil pernah mencoba, tapi belum pernah berhasil. Dan di The Master itu pertama kali saya melihat orang bisa menyelesaikan kubus rubik,” tutur warga Lenteng Agung, Jakarta Selatan, ini. Terdorong penasaran dan rasa ingin bisa menyelesaikan Rubik’s Cube, ia pun menProfil
Speedcuber
88
89
cari informasi tentang Rubik’s Cube dan tutorialnya di internet. Ia pun pada bulan yang sama mulai bergabung dengan komunitas Jakarta Rubik’s Cube Club (JRC).
Setelah beberapa bulan bermain, dia mulai tertarik dengan blindfolded cubing atau menyelesaikan kubus rubik dengan mata tertutup. Iril pun mulai mempelajari dan berlatih metode BLD dan hasilnya dua minggu kemudian (26 Juli 2009), dia berhasil menjadi juara ketiga di kompetisi lokal yang diadakan Jakarta Rubik’s Cube Club. Di bulan berikutnya, yaitu Agustus 2009, ketika diadakan kompetisi internasional Indonesia Open, Iril kembali berhasil meraih medali perunggu di kategori Multiple Blindfolded. Hanya sekitar satu bulan semenjak pertama kali belajar!
Tak puas dengan catatan waktu ini, sejak awal Desember, ia berlatih keras mempersiapkan diri untuk ikut serta di kompetisi Jakarta Open pada akhir Januari lalu. Sahabat-sahabatnya di JRC pun ikut menemaninya berlatih setiap hari minggu di sekretariat klub. Di rumah, latihannya dilakukan dengan sembunyi-sembunyi karena orangtuanya, Abdurrahman dan Nurjanah, tidak ingin ia terlalu serius terjun ke dunia kubus Rubik. “Mereka takut saya melupakan kuliah bila tiap hari berlatih Rubik,” ungkapnya.
Berkat usaha kerasnya, Iril berhasil memecahkan rekor dunia di kategori multiple blindfolded, pada Jakarta Open 2010, dengan menyelesaikan 16 buah Rubik’s Cube dengan mata tertutup dalam waktu 56 menit 54 detik (termasuk memorisasi). Di kompetisi yang sama dia juga berhasil mencetak rekor Asia untuk kategori Multiple Blindfolded 5x5x5.

E-Book Langkah Mudah Menjadi Master Rubik

Currently have 0 komentar:


Leave a Reply